Kamis, 20 Maret 2014

Tutorial Membuat Program "Hello World!" pada Pemrograman Mobile

Kali ini saya akan mencoba menuliskan tutorial sederhana untuk membuat program "Hello World!" pada mobile.



Pertama-tama, download dahulu program-program yang dibutuhkan, yaitu:


          JDK yang saya gunakan dalam penulisan tutorial ini adalah JDK 7.

          Android SDK Bundle ini sudah memuat Eclipse dan Android SDK sehingga lebih praktis.


Setelah selesai mendownload kedua file tersebut, install Java JDK terlebih dahulu. Cara installnya seperti biasa. Klik "Next" terus saja. Kemudian extract file Android SDK Bundle tersebut. Setelah selesai, buka folder eclipse dan jalankan file eclipse.exe.


1. Setelah program Eclipse sudah jalan, klik File > New > Project. Pilih Android Application Project.



2. Pada window selanjutnya, isi Application Name, Project Name, dan Package Name sesuai keinginan.
Lalu pilih Minimum Required SDK dan Theme sesuai keinginan juga. Pilih Target SDK yang diinginkan, tapi jangan lebih rendah dari Minimum Required SDK. Pilih Compile With yang diinginkan juga. Setelah itu klik Next.


3. Pada window berikutnya, klik Next saja.

4. Window ini adalah window untuk membuat icon program yang akan kita buat. Setelah menentukan icon apa yang diinginkan, klik Next.

5. Pilih Blank Activity saja. Kemudian klik Next.

6. Klik Finish saja.

7. File telah terbentuk, sekarang kita mulai dengan codingnya. File yang akan kita utak-atik ada 2, yaitu: activity_main.xml, MainActivity.java, dan strings.xml.



Tampilan activity_main.xml :

Tampilan MainActivity.java : 

Tampilan strings.xml : 


8. File activity_main.xml berfungsi seperti file .css pada website. Jadi file ini berfungsi untuk mengatur tampilan baik background, text, atau gambar dari program kita. Di antara <TextView dan android:layout_width="wrap_content" ,tambahkan...   android:id="@+id/TextView1"
Hasilnya seperti berikut : 

Karena format program yang saya akan buat harus memuat tulisan Hello World!,greetings,nim,nama,kelompok, dan quote, maka saya akan menambahkan beberapa code sehingga menjadi seperti berikut :



9. Sekarang buka file strings.xml. File ini berfungsi untuk mendeklarasikan object-object yang ingin ditampilkan. Saya menambahkan beberapa code menjadi seperti berikut : 


Pada bagian name="...", berfungsi sebagai label yang tersambung dengan label (android:text) yang ada di file activity_main.xml. Object dengan label tertentu, akan memiliki karakteristik yang telah dideklarasikan di activity_main.xml.

10. File MainActivity.java berfungsi untuk mendeklarasikan fungsi-fungsi. Karena program Hello World! ini sederhana, jadi tidak ada fungsi tambahan yang perlu ditambahkan. Oleh karena itu, untuk saat ini file MainActivity.java tidak perlu di utak-atik.

11. Save file-file tersebut. Setelah memastikan tidak ada error pada coding, klik kanan pada nama project lalu klik Run as > 1.Android Application.



12. Ada 2 window yang muncul, yaitu Android Virtual Device Manager dan Android Device Chooser. Bagi yang memiliki smartphone atau tablet, dapat mengkoneksikan device ke PC agar dapat di detect oleh Eclipse. Cara lainnya adalah dengan menggunakan Virtual Device (bisa juga disebut AVD). Close dahulu window Android Device Chooser. Pada window Android Virtual Device Manager, klik New. Isikan AVD Name, Device, Target, dll sesuai keinginan tapi pilihlah device yang dapat menjalankan program Hello World! tersebut. Pada Memory Options, atur RAM agar lebih rendah dari RAM PC sehingga tidak terlalu berat. Setelah selesai, klik OK.



13. Ulangi langkah no.11. Tunggu beberapa saat. Klik program yang sudah kita buat pada layar AVD.




1 komentar: